PERANCANGAN APLIKASI FUZZY LOGIC DALAM MENENTUKAN VOLUME PRODUKSI DENGAN MENGGUNAKAN METODE MAMDANI
Abstract
Fuzzy Logic merupakan Metodologi berhitung dengan variabel kata-kata (linguistic variable), sebagai pengganti berhitung dengan bilangan. Kata kata yang digunakan dalam fuzzy logic memang tidak sepresisi bilangan, namun kata-kata jauh lebih dekat dengan intuisi manusia. Pada penelitian ini dijelaskan cara Fuzzy logic untuk menentukan volume produksi pada dengan menggunakan metode mamdani. Dengan menggunakan metode mamdani seorang pimpinan/manager dapat menentukan volume produksi yang lebih akurat. Perancangan aplikasi Fuzzy logic ini di implementasikan dengan bahasa pemograman PHP dengan database MySQL. Sebagai hasil akhir dapat disimpulkan sistem ini dapat menghitung volume produksi dari data permintaan dan persediaan yang telah diketahui dalam pengambilan sebuah keputusan.